Kegiatan Pendampingan Kegiatan Kompetisi Mahasiswa Nasional Inovasi Kampus Berkelanjutan Indonesia 2021

0
59

*Mahasiswa Universitas Sari Mutiara Indonesia Hadirkan Karya Baru Dimasa Pandemi*

Medan, 06 Agustus 2021 – Universitas Sari Mutiara Indonesia memperpanjang kesempatan ”Kompetisi Mahasiswa Nasional Inovasi Kampus Berkelanjutan Indonesia 2021” sampai dengan tanggal 09 Agustus 2021.

Ns. Johansen Hutajulu, AP, S.Kep, M.Kep WR III membuka acara ini melalui virtual zoom, dengan menjelaskan Tujuan kegiatan ini sangat berguna untuk mahasiswa dalam menggali kemampuan atau skill berfikir kreatif. Mohon mahasiswa dibimbing dan diarahkan masing masing dosen prodi sampai pengerjaan selesai. Kegiatan ini adalah peluang untuk kita membantu akreditasi dan membantu alumni. “Ujar beliau”.

Dekan fakultas, Ka prodi, Dosen dan mahasiswa yang hadir pada google meet tersebut, diarahkan melalui pemaparan buku panduan oleh Arman Bemby Sinaga M.Hum yang menjadi narasumber menjelaskan, Kegiatan Kompetisi Nasional terdiri dari ide gagasan tertulis dan vidiografi yang akan di upload nantinya di Akun Youtobe Universitas. Keduanya harus memperhatikan aturan yang diberlakukan. Antara lain proses pemilihan topik yang harus menarik,kreatif dan bebas dari SARA.

Adapun yang menjadi referensi topik kegiatan ini antara lain mini zoo, Go green, eco green transportation, zero waste. Ucap Pak arman.

Kita semua sangat mengharapkan kesediaan dan partisipasi dari setiap mahasiswa dan kerjasama prodi agar dapat memberikan karya terbaik dalam kegiatan ini, ujar pak Johansen sebelum zoom ditutup oleh pak arman.

LEAVE A REPLY