Pamukkale, Destinasi Wisata Kesehatan Andalan Turki

0
196

Pamukkale menjadi tempat pelesir keluarga bangsawan di zaman Yunani kuno. Mereka biasa berendam di kolam air panas alaminya. (Thinkstock/Muratart)

Jakarta, CNN Indonesia — Dalam bahasa Turki, Pamukkale berarti kastel kapas. Sebutan tersebut memang ada benarnya, karena objek wisata yang berada di kawasan Denizli ini menawarkan pemandangan bak di negeri dongeng.

Kolam air panas yang berundak menjadi pemandangan utamanya. Turis yang datang biasanya berendam untuk kesehatan, karena air panas bersuhu 36 derajat Celcius mengandung mineral yang menyehatkan tubuh.

Pamukkale menjadi tempat pelesir keluarga bangsawan di zaman Yunani kuno. Peneliti sejarah mengatakan kalau kolam air panas alami di sini menjadi fasilitas spa pertama yang digunakan manusia. Reruntuhan Hierapolis juga bisa ditemukan di sini.

Oleh karena itu, objek wisata ini masuk dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO.

Setiap tahunnya, ada 2 juta turis yang datang untuk berendam di kolam panasnya.

Presiden Asosiasi Hotel dan Pariwisata Turki, Gazi Murat Sen, mengatakan kalau semakin banyak turis yang datang ke Pamukkale untuk berwisata kesehatan.

Pihaknya menyambut baik tren tersebut, dengan rencana pembangunan lebih banyak fasilitas dan layanan pariwisata di sana.

Dari pusat kota Istanbul, Pamukkale bisa dijangkau dengan penerbangan ke Bandara Cardak di Denizli.

Bisa juga menggunakan kereta api ruter Izmir ke Denizli via Selcuk.

Pamukkale selalu ramai oleh turis, terutama di musim libur dan akhir pekan. Tapi, sore dan malam hari merupakan waktu yang pas untuk berkunjung jika ingin suasana yang lebih senyap.

Bulan November sampai Maret juga disebut lebih sepi turis karena musim dingin sedang berlangsung.

Sumber:https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20180116164546-269-269354/pamukkale-destinasi-wisata-kesehatan-andalan-turki

LEAVE A REPLY