USM-Indonesia : Penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding) antara USM-Indonesia dengan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumatera Utara pada hari Kamis 21/04/2022 siang. Penandatanganan dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Disperindag Provinsi Sumatera Utara, Jalan Putri Hijau No.6, Kota Medan Sumatera Utara.

Dalam pertemuan penandatanganan Kerjasama ini di hadiri oleh Kepala Disperindag Provinsi Sumatera Utara Aspan Sopyan Batubara, Ketua Yayasan USM-Indonesia Parlindungan purba S.H., M.M, Rektor USM-Indonesia Dr.Ivan Elisabeth Purba, M.Kes, Dekan Fakultas Ekonomi dan Ilmu Sosial Heri Enjang Syaputra, SE, M.Ak, Staf WR IV Bidang Kerjasama Sri Dearmaita Purba, S.Kep, MKM dan Apriska Dewi Sipayung, S.Pd, M.Sc.

Kepala Disperindag Provinsi Sumatera Utara dalam hal ini turut menyampaikan sambutannya. Beliau menyampaikan rasa terimakasih kepada USM-Indonesia karena telah memberikan kepercayaan kepada Disperindag Provinsi Sumatera Utara untuk menindaklanjuti secara operasional dari Kerjasama ini.

Mahasiswa USM-Indonesia akan mendapat bimbingan dan arahan serta ilmu pengetahuan agar menciptakan lulusan USM-Indonesia  yang berkompeten dan siap terjun ke dunia perindustrian dan ekspor. Setelah Setelah Penandatanganan Nota Kesepahaman dilanjutkan dengan foto bersama dan penyerahan Cendramata kepada Kepala Disperindag Provinsi Sumatera Utara.

Tim Humas USM-Indonesia

 

LEAVE A REPLY