Trump Umumkan Inisiatif Perawatan Kesehatan bagi Veteran

0
275

Presiden AS Donald Trump berbicara lewat televideo dengan para pasien didampingi Menteri urusan Veteran David Shulkin (baju putih), di Gedung Putih, Kamis (3/8).

Presiden Amerika Donald Trump dan Departemen Urusan Veteran hari Kamis mengumumkan langkah baru untuk menggunakan teknologi guna memperluas perawatan kesehatan bagi veteran.

Inisiatif baru itu mencakup penggunaan teknologi video dan alat diagnostik untuk melakukan pemeriksaan kesehatan jarak jauh, dan mengizinkan veteran menggunakan piranti seluler dan komputer untuk membuat jadwal, menjadwal ulang atau membatalkan janji di fasilitas bagi veteran (VA).

Presiden juga mengatakan, layanan baru ini akan sangat berguna bagi para veteran yang tinggal di daerah pedesaan.

Layanan baru itu akan ditambahkan ke program yang sudah ada di VA, “Layanan Telehealth,” yang memberi perawatan kepada lebih dari 700 ribu veteran tahun lalu, menurut Menteri Urusan VA, David Shulkin.

Dalam masa kampanyenya menjadi presiden tahun lalu, Trump menekankan perlunya memperbaiki perawatan kesehatan veteran. [ka/al]

 

 

Sumber : https://www.voaindonesia.com/a/3971574.html

LEAVE A REPLY