Webinar Softskills Awareness Jobseekers

0
59

*Mahasiswa Universitas Sari Mutiara Indonesia Siap Bersaing Didunia Pekerjaan*

Medan , 07 Agustus 2021 Universitas Sari Mutiara Indonesia mengadakan Webinar “ Softskills Awareness Jobseekers ” dengan menghadirkan Narasumber humble Ns . Laurentina Nona Eda , M.Kep (Ka sub Divisi RS. Bogor Senior Hospital)
Judul webinar ini bukan semata mata kami buat. kami terlebih dahulu memikirkannya , bicara tentang softskills adalah belajar tentang seumur hidup . Alasan judul ini terbentuk itu karna rasa cinta dan kepedulian saya kepada mahasiswa se Indonesia khususnya Mahasiswa Universitas Sari Mutiara Indonesia . Dalam pemaparannya beliau menekankan anda bisa sukses ketika tumbuh dengan meningkatkan softskills yang ada pada diri menjadi generasi kebanggaan Universitas dan generasi kebanggaan Indonesia. Apalagi di pandemi sekarang ini peluang kerja sangat minimal tapi kita pasti bisa dan menang kalau kita memiliki softskills yang selalu kita asah agar kita lebih percaya diri lagi . Beliau sangat memotivasi mahasiswa Lewat materi yang disampaikan terkait softskills yang menjadi sorotan utama didalam dunia pekerjaan . Adapun hardskills yang dimiliki mahasiswa tetap menjadi penyeimbang softskills .“ Harapan saya generasi muda harus bersinar seperti bintang dilangit yang artinya bercahaya terang benderang dengan softskills yang dimiliki masing masing mahasiswa “ ucap beliau .

Ns. Johansen Hutajulu, AP, S.Kep, M.Kep Wakil Retor III menerangkan Tujuan webinar ini menjadikan mahasiswa yang akan lulus bisa bersaing dan berjuang didunia kerja kedepan ini , Kemudian dapat membekali mahasiswa yang akan magang di BUMN . Intinya Jiwa muda harus mengembangkan softskills lewat sikap dan perilakunya “ujar beliau”
Selama kegiatan berlangsung seluruh mahasiswa yang mengikuti webinar ini merasa sangat asik dan interaktif , kiranya kedepan ini Universitas Sari Mutiara Indonesia selalu menghadirikan Lulusan Terbaik. “Tutup Moderator Dewi R Bancin SST, M.KM”

LEAVE A REPLY