STUDI INDEPENDEN BERSERTIFIKAT MENJADI EKSPORTIR BARU 4.0 merupakan kombinasi Kuliah di Luar Kampus dengan 20 SKS dan Praktek Ekspor Riil Menjadi Wirausaha Global Masa Kini sebagai Eksportir Baru dengan mengoptimalkan e-commerce. Rangkaian kegiatan dalam program studi independen Menjadi Eksportir Baru 4.0 meliputi pembelajaran individu dan tugas akhir dalam bentuk tim. Aktivitas Studi Independen Bersertifikat Menjadi Eksportir Baru 4.0 terdiri atas rangkaian kegiatan: Pengajaran, Bootcamp, Praktek Ekspor, dan Ujian.
Mahasiswa peserta akan dibagi dalam kelompok sesuai pilihannya yaitu:
- Eksportir produk pertanian
- Eksportir industri pangan olahan
- Eksportir produk industri kreatif
- Fasilitator ekspor yang ditujukan buat mahasiswa peserta yang punya niat untuk menjadi pendamping ekspor buat UKM.
-
- Tipe Aktivitas : campuran online dan offline
- Lokasi Aktivitas : online secara nasional dan offline di beberapa kota di Indonesia dan luar negeri
- Kriteria Mahasiswa : Mahasiswa yang berminat bisa berasal dari program studi apapun Strata-1 dan D-4 dari perguruan tinggi di seluruh Indonesia
Peserta yang diterima dalam Studi Independen Menjadi Eksportir 4.0 akan mengikuti pengajaran ekspor melalui kerangka program dengan enam klaster modul yaitu: Memahami Ekspor, Menyusun Rencana Ekspor, Mengembangkan Produk Ekspor, Mengembangkan Promosi Ekspor, Memulai Ekspor, dan Mengembangkan Bisnis Ekspor.
Setelah melewati kerangka program ini peserta diharapkan sudah mampu melakukan praktek ekspor. Untuk maksud tersebut peserta diminta memasarkan produknya di bazaar atau pameran produk ekspor di pusat perbelanjaan atau pameran dagang di dalam dan luar negeri. Tiap tim ekspor akan mendapat dukungan biaya pembuatan produk dan biaya pengiriman produk ke alamat Sekretariat Sekolah Ekspor untuk diikutkan di pameran produk ekspor di dalam dan luar negeri.
Dalam rangka mengaktivasi promosi dan penjualan di marketplace nasional dan internasional, akan dilakukan pameran produk ekspor di dalam dan luar negeri. Untuk pameran di luar negeri, direncanakan di Singapore atau negara lain sesuai kesesuaian dengan protokol kesehatan dan kebijakan negara terkait pandemi korona bekerjasama dengan perwakilan dagang RI di masing-masing negara. Akan dipilih beberapa orang mahasiswa yang memenuhi kriteria keaktifan dan pestasi untuk hadir luring dengan mendapat fasilitas biaya transportasi dan akomodasi.
- KEGIATAN PENGAJARAN
- Kegiatan Pengajaran – Pemaparan Materi
Pengajaran dilakukan dengan 30 modul yang mencerminkan 30 unit kompetensi yang dikelompokkan dalam 6 klaster modul.
Setiap modul terdiri atas beberapa aktivitas yaitu:
- Pengajaran synchronous dalam bentuk presentasi secara daring yang disampaikan oleh guru ekspor berdurasi 2 jam.
- Pengajaran synchronous dalam bentuk pembahasan studi kasus secara daring yang disampaikan oleh guru ekspor berdurasi 2 jam.
- Pengajaran asynchronous dengan menyaksikan video ekspor yang ditempatkan di Sekolah Ekspor Learning System (SELS) berdurasi 30 menit.
- Penulisan paper sesuai topik bahasan modul
- Kegiatan Pengajaran – Kuliah Ekspor
Secara periodik seluruh peserta juga akan mengikuti kegiatan Kuliah Ekspor dari Export Expert berupa sharing pengalaman dan pencerahan dari eksportir sukses, CEO, pejabat, Duta Besar/Konjen, Atase Perdagangan, Kepala ITPC dll. Kuliah Ekspor dilakukan secara daring sebanyak 100 kali, disampaikan dalam format 1 jam sharing pengalaman, dilanjutkan dengan diskusi selama 1 jam difasilitasi Mentor.
- Kegiatan Pengajaran – Praktikum
Praktikum dengan sistem mentoring dilakukan dengan 4 penugasan, yaitu:
- Praktikum Pengembangan Ide Ekspor dan Produk Ekspor
- Praktikum Penyusunan Rencana Ekspor
- Praktikum Onboarding di Marketplace
- Praktikum Onboarding di Direktori Ekspor
- KEGIATAN BOOTCAMP : Dalam Bentuk New Exporter Summit
Bootcamp ekspor bagi seluruh mahasiswa peserta pada prinsipnya dilakukan secara daring dikombinasi dengan kegiatan luring New Exporter Summit Series 2021 di 3 kota yaitu: Bandung, Denpasar dan Jakarta.
- KEGIATAN PRAKTEK EKSPOR
Kegiatan praktek ekspor diikuti oleh semua peserta dengan mengembangkan produk ekspor dan mengikutsertakan pada pameran dan bazaar di dalam negeri dan/atau luar negeri disesuaikan dengan protokol kesehatan yang berlaku. Produk atau Bahan Promosi Ekspor karya mahasiswa peserta akan ditampilkan pada Bazaar Produk Ekspor di SMESCO atau tempat lain selama 2 hari. Produk atau Bahan Promosi Ekspor juga akan ditampilkan pada pameran produk Indonesia di Singapura dan/atau negara lain selama 2 hari.
- KEGIATAN UJIAN
Mahasiswa yang sudah menyelesaikan seluruh klaster modul pengajaran pada program studi independen bersertifikat Menjadi Eksportir Baru 4.0 akan mengikuti beberapa ujian, yaitu:
1) Ujian Praktek Menyusun Rencana Ekspor
2) Ujian Praktek Mengembangkan Produk Ekspor
3) Ujian Praktek Onboarding di Marketplace
4) Ujian Praktek Onboarding di Direktori Ekspor
5) Ujian Praktek Promosi di Pameran Produk Ekspor
6) Penulisan Karya Tulis Akhir Menjadi Eksportir Baru
- AKTIVASI PROGRAM
- Mahasiswa terpilih dan memenuhi persyaratan hingga 50 orang akan mendapat fasilitasi Onboarding di Marketplace Internasional di Singapura termasuk biaya pengiriman barang ke Gudang Marketplace di Singapura
- Mahasiswa terpilih dan memenuhi persyaratan hingga 50 orang akan mendapat fasilitasi transportasi dan akomodasi untuk praktek promosi luring di Singapura dan/atau negara lain selama 2 hari menyesuaikan dengan protokol kesehatan dan ketentuan terkait pandemi korona di masing-masing negara.
- Mahasiswa terpilih dan memenuhi persyaratan hingga 50 orang akan mendapat fasilitasi transportasi dan akomodasi untuk praktek promosi luring selama 2 hari di pameran produk ekspor di SMESCO Jakarta atau tempat lain
- Mahasiswa terpilih dan memenuhi persyaratan hingga 50 orang akan mendapat fasilitasi transportasi dan akomodasi untuk mengikuti bootcamp atau new exporter summit secara luring.
- JENIS DAN LEVEL SERTIFIKASI
Ada tiga sertifikat yang bisa didapatkan oleh seorang mahasiswa peserta program studi independen Menjadi Eksportir Baru 4.0, yaitu: Sertifikat Keikutesertaan, Sertifikat Eksportir Pemula, dan Sertifikat Kompetensi.
Nah, untuk mahasiswa Universitas Sari Mutiara Indonesia, kami harapkan bisa mendaftar di Program tersebut.
Link daftar : https://kampusmerdeka.kemdikbud.go.id/program/studi-independen/browse/cb45db06-4d73-4c4d-9bdd-e76f364c4d3f/94296bd2-a8e6-11eb-bd69-a6df47ebac76
Follow Akun Media Sosial USM-Indonesia
Intagram : @usm.indonesia
Facebook : @usm.indonesia
Tiktok : @usm.indonesia
Youtube : Universitas Sari Mutiara Indonesia Medan