Blog Page 49

Seminar Nasional

0

Telah terlaksana SEMINAR NASIONAL. Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional, Hari Toilet Sedunia dan Hari HIV/AIDS Sedunia.
Keynote Speaker : dr. Siswanto, MPH, DTM&H (ka. Balitbang Kemenkes RI).
Narasumber : Drs. Nurul Falah Eddy Pariang, Apt (Ketua Ikatan Apoteker Indonesia) dan Drs. Yulius Sacramento Tarigan, Apt (Kepala Balai Besar POM Medan).
Seminar ini dilaksanakan di Ign. Washington Purba Hall, Medan 08/12/2018

    

Pentas Seni UKM Nias

0

Telah terlaksana Pentas Seni UKM Nias Universitas Sari Mutiara Indonesia yg dihadiri langsung oleh Ibu Rektor USM Indonesia, Ibu Bupati Nias Utara, Staff & Dosen USM.INDONESIA, seluruh mahasiswa dan Organisasi Mahasiswa Nias sekota Medan.

Thema acara adalah :
HARATO SEBUA WAHASARA DODO, artinya Harta terbesar adalah kerjasama atau kesatuan. (medan, 07/12/2018)

   

Pertukaran Mahasiswa Ke Thailand Dan Laos

0

Pertukaran Mahasiswa USM-Indonesia ke Thailand dan Laos

Sebagaimana pertukaran mahasiswa yang dilakukan sebelumnya di Universitas Sari Mutiara (USM) Indonesia, pada 17 Juli 2018 yang lalu, mahasiswa USM-Indonesia Program Studi Ilmu Keperawatan, kini gilirannya melakukan pertukaran ke Boromarajonani College of Nursing Sanpasttiprasong, Ubon Ratcathani (BCNSP) Thailand, dan Savannakhet Health Science College (SHSC), Laos. 

“Kegiatan pertukaran ini dilakukan sejak 25 November sampai 9 Desember 2018 mendatang,” kata Rinco Siregar, Ketua Prodi Ilmu Keperawatan USM-Indonesia di Medan, Kamis, (6/12/2018). Rinco yang turut memimpin tim dan lebih dulu kembali ke Indonesia, mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan wujud dari kerjasama resiprokal atau timbal balik yang saling menguntungkan ketiga institusi perguruan tinggi tersebut sesuai nota kerjasama (MoU) yang telah ditandatangani.

Pada kesempatan kali ini, kata Rinco, sebanyak 7 mahasiswa Ilmu Keperawatan USM-Indonesia melakukan presentasi oral hasil penelitian, dalam kegiatan mini symposium mahasiswa yang diselenggarakan di kampus BCNSP. “Sedangkan Dosen Prodi Keperawatan USM-Indonesia yang mendampingi juga berkesempatan melakukan kuliah tamu di kampus yang bersangkutan,” terang Rinco.

Sama dengan jumlah mahasiswa ketika melakukan pertukaran ke kampus USM-Indonesia, mahasiswa yang dikirim ke BCNSP Thailand berjumlah 10 orang, dan 4 orang ke SHSC Laos. Ke-14 mahasiswa ini dipilih dengan kemampuan akademik terbaik dan lancar bahasa internasional. Ke-14 mahasiswa Ilmu Keperawatan ini sekaligus menjadi duta USM-Indonesia di Thailand dan Laos.

Rinco berharap dengan adanya pertukaran mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan ini akan memberikan pertukaran pengetahuan dan pengalaman bagaimana pelayanan kesehatan dan keperawatan profesional di Thailand dan Indonesia. Kemudian diikuti dengan peningkatan kemampuan mahasiswa dan dosen dalam pembelajaran yang berstandar Internasional sebagai upaya meningkatkan kualitas pembelajaran dan lulusan. 

Sementara itu, Flora Sijabat, MNS, Ketua Program Studi Diploma 3 Keperawatan USM-Indonesia, sekaligus ketua Tim yang berangkat ke Laos menjelaskan, bahwa mereka tidak hanya belajar di kelas dan rumah sakit setempat, namun juga berkesempatan mengetahui dan melihat cara pembuatan kain tradisional laos. “Mahasiswa juga diajari bagaimana menangani pasien yang terserang gigitan ular, dan pemberian terapi sesuai jenis ular yang menggigit,” katanya.

 

Humas USM-Indonesia, Karmel Simatupang menambahkan, kegiatan ini merupakan bagian dari proses internasionalisasi yang terus berlangsung di USM-Indonesia. Dengan pengalaman belajar, pertukaran informasi dan budaya, antara Indonesia, Thailand dan Laos, akan memberikan masukan-masukan pengetahuan baru, praktek dan implementasinya sesuai bidang ilmu yang digeluti.  

 

Selamat & Sukses Prodi Tehnik Elektro Medik

Selamat dan Sukses 
Prodi Diploma Tehnik Elektro Medik (TEM) Fakultas SAINTEK USM-Indonesia, berhasil mendapatkan predikat Akreditasi nilai “B” oleh BAN-PT

Semoga menjadi semangat yang baru bagi seluruh civitas dan para alumni Diploma TEM USM-Indonesia
===============////============

Program Pendidikan dan Profesi Kebidanan (S1)

0

Dengan mengucap syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, akhirnya Universitas Sari Mutiara Indonesia kembali diberikan kepercayaan untuk membuka Program Studi Baru yakni Program Pendidikan dan Profesi Kebidanan (S1) dimana siang ini telah berlangsung serah terima SK ijin Program Studi oleh Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah I Sumatera Utara : Prof. Dr. Dian Armanto, M.Pd, MA, M.Sc, Ph.D kepada Rektor USM-Indonesia : Dr. Ivan Elisabeth Purba, M.Kes
================///============
Sukses USM-Indonesia…

Selamat Hari Guru Nasional

Selamat Hari Guru Nasional Untuk Seluruh Guru Di Indonesia, dengan tema : Meningkatkan Profesionalisme Guru Menuju Pendidikan Abad 21. Terima Kasih buat ilmu yang telah engkau berikan, itu semua untuk mencerdaskan kehidupan Bangsa dan Negara.

Olimpiade Akuntansi Se Sumatera Utara

Selamat kepada mahasiswa Prodi Akuntansi USM-INDONESIA Semester 5 (Marliyoni halawa, Andre agasi, Prananda akbar syam) meraih juara 2 Di Olimpiade Akuntansi Se Sumatera Utara di UINSU

 

Kegiatan Hari Kesehatan Nasional Ke-54

Rangkaian kegiatan memperingati Hari Kesehatan Nasional Ke-54, USM-Indonesia, Ayo Hidup Sehat, Mulai Dari Kita…
(Medan, 20 November 2018) STRONG AND HEALTHY GENERATION

Seminar Pendidikan Berkarakter

0

Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional, Fakultas Ilmu Pendidikan melaksanakan Seminar Pendidikan Berkarakter dengan Tema “Revolusi Mental Dalam Dunia Pendidikan Menuju Guru dan Sekolah Berkarakter Abad 21”

- Advertisement -